Akhir-akhir ini Turki banyak menjadi perbincangan dan merupakan salah satu destinasi liburan favorit bagi para traveler. Mengapa? Turki bila ditinjau dari sisi sejarah memiliki banyak sekali peninggalan bersejarah dari masa kekaisaran penguasa terdahulu seperti Romawi, Bizantium, Selcuk dan Ottoman. Keindahan alam Turki yang merupakan wilayah kekuasaan Khalifah Ottoman dulunya, mampu menarik minat para wisatawan lokal maupun mancanegara, termasuk Indonesia (sumber : Best of Turki). Bila mendengar kata Turki, orang selalu teringat akan kebab dan karpetnya yang sangat terkenal… hehehe.
