Warna-warni Kehidupanku di Tahun 2015 — Tik… tok… tik… tok. Jarum jam terus bergerak menandai pergantian waktu. Pagi, siang, sore, malam, hingga ke pagi lagi. Tak terasa tahun 2015 ini hampir berada di penghujung. Beberapa jam lagi seluruh manusia di dunia bersiap menyambut pergantian tahun yang selalu diwarnai oleh kegembiraan dan pengharapan baru.
