Good morning Xi`an! Aku masih sedikit mengantuk saat alarm smartphone berdering. Badan terasa letih. Satu-satunya hal yang membuatku tetap semangat dan memilih untuk bangkit dari kasur hotel yang empuk adalah rencana kami berdua untuk menikmati keindahan kota Xi`an dari ketinggian. Kami mau naik gunung? Atau mau memanjat gedung tinggi kayak Spiderman? Bukaaaan… hahaha. Hari ini kami ingin jalan-jalan di Xi`an City Wall. Rasa penasaran cukup menggelitikku untuk segera bersiap-siap menuju kesana.

