Bicara tentang Bandung selalu membuat aku rindu pada kota ini. Sebagai salah satu kota sibuk yang ada di Jawa Barat, ada berbagai macam kegiatan dan pusat perbelanjaan terdapat di sana. Tak heran banyak orang dari luar kota bahkan luar negeri datang ke kota Kembang tersebut hanya untuk mampir, berlibur atau melakukan kegiatan bisnis.
Berkunjung ke Bandung rasanya belum afdol bila tidak menginap. Salah satu tempat menginap yang menjadi solusi saat ada keperluan di sana adalah Hotel Grand Mercure Bandung Setiabudi. Hotel tersebut merupakan hotel bintang 5 di Bandung yang banyak dipilih terutama untuk keperluan bisnis.

Hotel yang berada di Jl. Dr Setiabudi 269-275, Bandung ini memiliki 205 kamar yang dibangun dengan konsep modern namun tetap memberikan sentuhan tradisional. Kamar terdiri dari 102 non-smoking rooms, 1 kamar untuk extra bed anak-anak, 1 kamar untuk penyandang cacat, dan 1 kamar dengan tempat tidur bayi. Tipe kamar yang diberikan oleh hotel tersebut juga bervariasi, yakni:
- Superior double dengan queen size bed
- Superior twin room
- Deluxe queen
- Deluxe twin room
- Privilege room double
- Privilege room twin

Hotel berbintang tentu menyediakan berbagai fasilitas yang dapat dinikmati. Adapun fasilitas makan yang ditawarkan oleh Hotel Grand Mercure Bandung Setiabudi diantaranya adalah Hardy’s Dining Room yang menawarkan makanan internasional untuk sarapan, makan siang dan makan malam. Lalu ada Jing Paradise Chinese Fine Dining, yakni restoran yang menawarkan masakan Asia untuk makan siang dan malam.
Selain itu ada Pool Bar di tepi kolam renang untuk menikmati menu-menu ringan. Yang istimewa adalah Kepler Sky Lounge yang berlokasi di lantai 9 sebagai restoran dengan spesialis makanan internasional untuk makan siang dan malam. Di sana para tamu akan dimanjakan oleh pemandangan indah kota Bandung dari ketinggian.

So`ren Lounge menyajikan makanan ringan bagi yang ingin bersantai. Di tempat ini terdapat penawaran happy hour yang menarik. Untuk fasilitas makanan, di Hardy’s Dining Room dan Jing Paradise Chinese Fine Dining juga tersedia menu untuk anak-anak sehingga orang tua tidak perlu khawatir tentang menu untuk si buah hati.
Hotel bintang 5 di Bandung tersebut memiliki harga rata-rata per malam sekitar Rp 540 ribuan hingga Rp 1,4 jutaan. Untuk menambah kenyamanan bagi para tamu, pihak hotel memberikan beberapa fasilitas di kamar seperti AC, manual dan automatic temperature control, minibar, tea and coffee maker, brankas, TV, juga telephone. Fasilitas lain yang berada di luar ruangan diantaranya adalah tempat gym, lapangan tenis, kolam renang outdoor, klub anak, tempat parkir, restoran, dan tempat penukaran uang.
Beberapa orang yang pernah menjadi tamu dan menginap di Hotel Grand Mercure Bandung Setiabudi mengatakan jika hotel yang ada di Jl. Dr. Setiabudi No. 269-275 merupakan salah satu hotel terbaik. Harganya sesuai dengan pelayanan dan fasilitas yang diperoleh.
Makanan yang dihidangkan pun memiliki rasa yang cocok di lidah dan disediakan dalam porsi cukup. Fasilitas fitness-nya merupakan salah satu yang terbaik karena memiliki ruang yang besar dan sangat bersih. Nah, ini penting sekali, kan?
Mengenai lokasi tak perlu khawatir sebab Hotel Grand Mercure Bandung Setiabudi cukup dekat dengan Bandara Husein Sastranegara dan dapat dicapai dalam waktu kurang lebih 30 menit. Hotel ini juga berlokasi tak jauh dari Gunung Tangkuban Perahu. Untuk mencapai hotel tersebut kita dapat melewati toll Pasteur, Jl. Sukajadi, Jl. Dr Setiabudi hingga ke UPI.
Rasanya tak sabar ingin mampir ke kota kesayangan ini lagi. Setiap kunjunganku ke sana seakan ada nostalgia yang begitu kuat hingga selalu rindu. Dan karena di setiap akhir pekan kota Bandung selalu disesaki oleh pendatang, sebaiknya kita mempersiapkan diri dengan memesan hotel sebelumnya.
Kabarnya kamar-kamar di Hotel Grand Mercure Bandung Setiabudi tersebut sering dipesan oleh pengunjung yang akan datang. Saat high season kita jangan sampai luput untuk segera memesannya mengingat banyak wisatawan yang berkunjung untuk menikmati keindahan kota Bandung yang sejuk ini.
Pada setiap perjalanan kita tentu membutuhkan informasi tambahan. Teman-teman dapat membaca travel blog yang bisa melengkapi pengetahuan akan hal-hal menarik seputar dunia perjalanan. Selamat berlibur, ya!

baru tau kalau ada bookingan kayak lalahalway yah…
btw ak belum pernah bobok di mercure kak molly..
kapan ning Solo?
LikeLike
Kapan-kapan monggo dicoba pesan dari sana, Mas. Grand Mercure hotelnya asik, menu makanannya juga bervariasi. Di Solo belum ada kah?
LikeLike
Grand Mercure blm ada d solo kak..
Jogja kayaknya ada..iyess..klo lg ada kesempatan ke Bandung kak Molly..
Gmn kabar..sehat n baik2 aja kan
LikeLike
Oh gitu ya. Berarti kalau ke Bandung bisa langsung coba si hotel ini😀. Kabarku sehat Mas, Alhamdulillah. Semoga dirimu juga sehat-sehat, ya☺
LikeLike
Keren aja nginap di sana ah. Honeymoon! Dan tadi sempat awak pikir tadi blablablahe way wahyu kak 😀
LikeLike
Nginep sana kalau nanti hanimun, Bang😀. Pas nyarinya di blablablahe way😁
LikeLike
Meskipun Bandung terasa lebih padat dan macet di tahun-tahun terakhir ini, kota itu tetap menyenangkan sih untuk dikunjungi. Dan masalah memilih hotel, memang kadang-kadang suka membingungkan, karena terlalu banyak pilihan. Tapi makasih nih kak buat ulasannya, jadi punya referensi tambahan kalau main ke Bandung lagi 🙂
LikeLike
Betul, Mas. Bandung selalu bikin rindu😀. Dan sekarang makin banyak hotel yang bagus-bagus di sana. Grand Mercure bisa jadi referensi tempat menginap yang asik.
LikeLiked by 1 person
Betul banget mbak 🙂
LikeLike
Sebelumnya maaf nih, kak. Tapi kalau dibilang deket (untuk ukuran Bandung) dengan bandara Husein dan Tangkuban Perahu, ya nggak juga sih. Bisa mencapai bandara dalam waktu 30 menit udah “untung”, sediakan 1 jam biar aman. Kalo Tangkuban Perahu, well Tangkuban Perahu jauh dari mana-mana sih, haha 😀
Lokasi hotel ini masih ada di Jl. Setiabudi bawah, yang dekat dengan pusat kota. Jadi mungkin lebih baik ditonjolkan kemudahan aksesnya dengan angkot, kawasan kuliner serabi enhai, atau museum 3D Amazing Art World.
LikeLike
Makasih info tambahannya, Mas. Mudah-mudahan calon tamu bisa mempertimbangankan lokasi hotel yang strategis dan masih dekat pusat kota untuk keputusan menginap mereka☺.
LikeLike
Sama-sama, kak. My pleasure 🙂
LikeLiked by 1 person
Grand mercure mah udh jaminan hotel nyaman dan bagus 🙂 . Aku blm coba yg di bandung sih, tp udh pernah stayed di grand mercure kemayoran. Itu jempoool semua2nya. Makanan buffet melimpah, enak, service staffsnya ruamaaaah, pokoknya bikin betah :D. Ga kapok lah kalo nginep di semua jaringan hotel accor group ini
LikeLike
Jaringan hotel Accor kayak Grand Mercure memang menang di fasilitas dan servisnya, ya. Tamu dapat kepuasan yang sepadan dengan harga yang dibayarkan. Pengalaman nginep jadi menyenangkan, Mba.
LikeLike
Kasurnya empuk banget bikin betah tidur..😊😊
Btw…pertanyaan diluar topik. Molly pake paket personal/premium/bisnis ya blognya?
LikeLike
Aku pakai paket personal aja, siy🙂. Sementara masih nyaman.
LikeLike
Biayanya diambil saat upgrade selama setahun ya? 🤗
LikeLike