Roadshow “Singapura, Seru Bareng” di Medan: Keseruan yang Tiada Habis! — Singapura bagai memiliki magnet tersendiri di kalangan para pecinta jalan-jalan maupun penggemar belanja. Daya tariknya yang begitu kuat membuat banyak sekali orang menyempatkan diri untuk menikmati Singapura lewat berbagai cara.
Walaupun Singapura bukan merupakan destinasi baru, aku tetap tak ingin melewatkan untuk datang saat diundang ke acara Travel Fair “Singapura, Seru Bareng” yang kembali hadir di Medan pada tanggal 7-9 April 2017 lalu. Bertempat di Centre Point Mall, acara travel fair ini menyambung kesuksesan rangkaian roadshow mereka di 6 kota di Indonesia pada tahun 2016 lalu yang diselenggarakan oleh Singapore Tourism Board (STB) dan Changi Airport Group.
Sambil menanti berlangsungnya acara, para undangan yang terdiri dari bloger dan influencer terlebih dulu diajak untuk menikmati santap siang di sebuah cafe yang terletak tak jauh dari lokasi acara di main atrium nanti. Mr.Raymond Lim selaku Area Director Singapore Tourism Board (Indonesia) turut hadir dan menyapa seluruh undangan dengan ramah.

Travel fair sejenis yang diselenggarakan di Palembang sebelumnya telah mendulang sukses. Mr. Raymond Lim mengungkapkan kegembiraannya karena telah melampaui target dengan penjualan lebih dari 1000 tiket pesawat udara selama acara berlangsung di kota tersebut. Wow, sebuah angka yang fantastis, ya!
Ia juga mengungkapkan bahwa Indonesia mempertahankan posisinya sebagai sumber wisatawan utama ke Singapura di tahun 2016 dengan 2,894 juta pengunjung, dan mengalami pertumbuhan sebesar 6% dibanding tahun 2015.
Selain itu, pengunjung dari luar Jakarta tidak kalah memberikan kontribusi dalam meningkatkan pertumbuhan secara signifikan, loh. Bayangkan aja, pengunjung dari Medan telah bertumbuh sebesar 11% di tahun 2016. Hayo, orang Medan yang doyan bolak-balik pergi ke Singapura tolong acungkan jari!
Acara yang berlangsung selama akhir pekan itu diisi dengan beragam hiburan dan aktifitas seru. Semuanya akan membawa “Singapore Experience” lebih dekat kepada para konsumen di Medan.
Bincang Asik Bersama Titi Kamal dan Christian Sugiono
Seperti tahun sebelumnya, pasangan selebriti Titi Kamal dan Christian Sugiono hadir memeriahkan travel fair tersebut. Kedua selebriti ini memang sering berkunjung ke Singapura sambil membawa serta Juna, anak semata wayang mereka.

“Bagi kami, Singapura selalu menawarkan sesuatu yang baru dan menyegarkan untuk kami nikmati setiap kali mengunjungi negara ini. Selain itu, jarak Singapura juga sangat dekat dari Indonesia, hanya dibutuhkan satu jam penerbangan saja. Singapura menjadi destinasi pilihan kami untuk liburan singkat akhir pekan” ungkap Titi Kamal.
Bagi Titi Kamal dan Christian Sugiono, Singapura adalah negara yang ramah keluarga dan anak-anak. Negaranya juga bersih serta aman, sehingga mereka senang membawa Juna ke sana.

Bincang-bincang seru seputar pengalaman dan tempat-tempat yang kerap mereka kunjungi bila ke Singapura membuat aku teringat dengan beberapa pengalamanku sendiri. Walau tak terlampau sering ke Singapura, aku masih merekam jelas pengalamanku berkunjung ke negeri Singa tersebut pada sekian kali kesempatan.
Sejak masih duduk di bangku Sekolah Dasar, almarhum kedua orangtuaku telah beberapa kali mengajak aku dan adik-adik berlibur ke Singapura. Negara ini memang berkembang sangat pesat. Bahkan bila satu atau dua tahun saja tak berkunjung kesana, terasa perubahan yang cukup signifikan.
Acara kece tadi juga diramaikan dengan games seru yang melibatkan pengunjung. Empat orang pengunjung yang berhasil menjawab pertanyaan langsung didaulat untuk naik ke atas panggung. Mereka diminta menirukan gaya artis penyanyi Rizky Febian yang pengambilan gambar video music dari lagu Penantian Berharga-nya dilakukan di Singapura.
Melihat gaya keempat peserta sontak membuat pengunjung lainnya tertawa geli. Tapi demi hadiah voucher menginap gratis 1 malam di hotel berbintang di area Marina Bay, siapapun bisa nekat! Dan akhirnya seorang ibu berhasil memenangkannya.
Sharing Bersama Miss Jinjing, Sang Penggemar Belanja
Amelia Masniari atau lebih dikenal sebagai Miss Jinjing adalah seorang bloger sekaligus penggemar belanja. Sebagai seorang shopper sejati, ia selalu menyempatkan waktu untuk shopping setiap kali berkunjung ke luar negeri.
Ia juga mengisahkan pengalamannya ketika berbelanja di Singapura. Sejumlah barang dari brand internasional ternama maupun merk lokal tak luput dari perburuannya. Aku sampai terkagum-kagum mendengar penuturannya! Gile, duitnya ngga habis-habis, yak. Hahaha.
Miss Jinjing juga berbagi rahasia belanja serta kecintaannya terhadap seni, terutama koleksi seni Indonesia yang terdapat di International Gallery Singapore yang mengagumkan.
Sebelum sesi bincang-bincang berakhir, ia membagikan sejumlah buku miliknya yang berjudul “Miss Jinjing Singapore – Belanja Sampai Mati” untuk para pengunjung yang mengajukan pertanyaan. Asik, aku juga kebagian.
***
Keseruan pada hari itu tak berakhir begitu saja. Singapore Tourism Board menggelar aktifitas untuk anak-anak yang hadir, yakni berburu cap Singapore Passport dengan cara mengumpulkan pin-pin yang dirancang khusus lengkap dengan tas jinjing (tote bag) Singapura.
Kidzania Singapore turut berpartisipasi dan menghadirkan candy shop yang interaktif untuk anak-anak tadi. Selain itu, ada pula kontes menggambar yang mengajak mereka berimajinasi tentang kegembiraan keluarga di Singapura. Benar-benar sebuah aktifitas yang sangat menghibur.
Acara yang berlangsung hingga malam tersebut turut dimeriahkan oleh hiburan band lokal. Eh, ada penampilan khusus dari Calvin Jeremy juga, loh. Selain menyanyikan sejumlah lagu untuk menghibur pengunjung di Centre Point Mall, Calvin juga berbagi cerita mengenai karir dan video music single terbarunya yang kebetulan mengambil gambar di Singapura.
Acara roadshow ini digelar sebagai salah satu inisiatif untuk mempertahankan posisi Indonesia sebagai pasar utama serta melanjutkan momentum dalam membangun kebutuhan perjalanan wisata.
Selanjutnya, kota-kota di luar Jakarta yang memiliki potensi pertumbuhan yang menjanjikan turut menjadi target utama. Akan ada kelanjutan dari rangkaian roadshow yang diagendakan berlangsung di beberapa kota pada kuartal ketiga tahun 2017 dan kuartal pertama tahun 2018 mendatang.
Roadshow “Singapura, Seru Bareng” boleh saja usai. Namun keseruannya terasa tiada habis. Melalui acara ini aku mendapatkan insight berbeda tentang Singapura. Ya, setidaknya ada beberapa mindset yang berubah. Sebab ternyata banyak sekali yang dapat dinikmati dan dieksplor dari negara mungil nan modern tersebut.
Singapura, tunggu aku datang kembali, ya!


*Foto-foto dengan watermark diambil menggunakan kamera mirrorless Fujifilm X-M1 35mm dan smartphone Samsung Galaxy S6 (semua di-resize).
gapapa ya kak ngawur, kan ada versi foto normalnya juga xD
ke Singapura yok kak? hahaha
LikeLike
Hiyyyaaa😂. Yoklah, jom Singapore kita😉.
LikeLike
Ah seru banget Mbak acaranya. Ada Titi Kamal dan Chritian lg.
Ah singapura emanh cocok buat liburan kalau ke luar negeri y Mbak..
LikeLike
Ayo pelesiran ke Singapura, mas. Pasti suka deh😀.
LikeLiked by 1 person
Mudah”an bisa singgah ke Singapura Mbak. Bikin passpor duluk hehehe
LikeLike
Bikin buruan, mas😀. Sapa tau ada rezeki dadakan trip ke LN.
LikeLiked by 1 person
Mau bikin dana nya untuk Backpackeran Mbak 😂
LikeLike
Aku suka banget main ke Singapore jaman dulu mba, ya karena mantan nya orang sana juga. Hahaha.. Tapi emang asik ya disana, baca artikel ini jadi pingin kesana lagi ❤
LikeLike
Whoaaa… ke Singapura nanti jadi teringat sama mantan ya, mba. Hihihi😀. Tapi Singapura seru siy, segala ada.
LikeLiked by 1 person
Termasuk mantan juga ada ya mba 😛 hahaha
LikeLike
Hahahaha😂😂
LikeLike
Kak Molly kok gak ikutan buat dapetin voucher hotelnya? 😦
LikeLike
Mau ikut tapi ah, nanti kudu nyiapin tiket pesawatnya lagi. Hahahaha😀.
LikeLike
aku juga udah lamaaaaa ga ke Singapur lagiii
eh, btw event ini ngga mampir ke Sby kah?
LikeLike
Hahaha… Singapura bikin kangen juga ternyata ya, mba😀. Event selanjutnya belum tau bakal nongol di kota mana. Moga-moga Surabaya kebagian☺.
LikeLike
Keren mba acaranya tapi cara buat dapet undangan.. gitu ke acara” tertentu gimana ya.. mengingat aku blogger pemula .. tips dan truknya dong mba 🙂
LikeLike
Berpikir lebih bro. Kalau bisa, kamu kelak yang bakal jadi pengundang acara buat blogger-blogger. Ayo belajar legih giat bikin event buat blogger.. hehehehe
LikeLiked by 1 person
Iaiaia juga 🙂 bro idenha bagus juga 🙂
LikeLike
Ga ada tips khusus, rajin-rajin nulis aja supaya blognya update terus. Nanti lama-lama bakal dilirik sama brand/klien kalau konten blognya cocok☺.
LikeLike
Oh gitu ya mba.. makasih ya mba. 🙂
LikeLike
Iya, sama-sama☺
LikeLike
Bile nak ke Singapore nih Kak? Ajak2 kitah2 lah… 😉
LikeLike
Bile-bile mase ja, bang. Hehehe. Belum ada rencana lagi. Duduk syantiek dulu sambil nunggu sponsor😂. *eh
LikeLike
Udah lama ngga ke Singapur gegara kursnya semakin tinggi sekarang jd belanja pun kurang greget karena harganya udah mirip kayak di Indonesia 😀
LikeLike
Shopping di Singapura bikin dompet menjerit ya, mba. Tapi herannya banyak aja orang Indonesia yang doyan buang uang buat belanja di sana. Soalnya komplit juga, segala ada.
LikeLike
Seru banget sih, mbak acaranya! Aku penasaran karena emang belum pernah ke Singapura dan sering banget dapat info kalau di Singapura bisa liburan sambil belanja dengan nyaman. Wuahhh I wish someday I could come there!
LikeLike
Aamiin… Semoga satu saat bisa ke Singapura ya, Put😀. Seru siy, ngga semua mahal asal pinter-pinter milih tempat belanja dan wisatanya.
LikeLike
Kota yg ga prnh bosen aku dtgin.. Pokoknya tiap stress ama kerjaan kantor, aku larinya ke singapur, main di clarke quay, wahana extreme fav ku di sana, reverse bungy jumping dan giant swing.. Puas main di sana, trs balik hotel, ato ngejar penerbangan lg k jkt :D. Cuma pgn main itu aja sih… Dan blm bosen2 ampe skr
LikeLike
Mba Fanny berani banget sama wahana ekstrim begitu, ya😀. Kalo aku nyeraaaah! Bisa copot jantung. Hahahaha. Tapi Singapura memang ga ngebosenin. Slalu adaaaa aja sesuatu yang baru n menarik☺.
LikeLike